Ambradulnya Perhelatan Akbar Dumai Expo 2019, Siapa yang Bertanggung Jawab? -->

News

Ambradulnya Perhelatan Akbar Dumai Expo 2019, Siapa yang Bertanggung Jawab?

Senin, 02 September 2019, 4:30 AM
Dumai (PantauNews.co.id) – Pegelaran agenda tahunan Dumai Expo 2019 yang ditunjuk sebagai pelaksana Event Organizer (EO) PT. PT.Andika Rezeki Sejahtera sangat mengecewakan masyarakat Kota Dumai saat pembukaan yang dibuka langsung oleh Walikota Dumai Zulkifli As, pada Sabtu (31/08) kemaren malam.
Santer terdengar, pembukaan event akbar tersebut ditangguhkan esoknya pada hari Minggu, (01/09). Info redaksi yang terpercaya, Pelaksana EO Dumai Expo 2019 Fika Wulandari tidak siap melaksanakan pembukaan yang telah dijadwalkan. Sehingga Wako Dumai yang dikabarkan sempat marah kepada Pelaksana EO, akibat yang akan mencoreng muka orang nomor satu tersebut.
Ketika dikonfirmasi Fika Wulandari, terkait adanya kabar penangguhan acara pembukaan, “Gak, malam ini jadi pembukaan. Saya baru saja dari lapangan,” katanya via WhatsApp, Sabtu siang (31/08).
Pantauan awak media Minggu (01/09) kondisi pembukaan (H +1) dan hari kedua, masih terlihat sama para pengunjung dan bahkan penyewa stand Bazar kecewa dengan event yang sangat dinanti nanti oleh masyarakat Kota Dumai. Banyak terlihat banyak kosong dan tenda tenda stand dilokasi Dumai Expo serta masih minim penerangan.
“Kami sangat kecewa Dumai Expo pada tahun, ini adalah Dumai Expo yang paling terburuk dalam sejarah perhelatan kegiatan HUT Kota Dumai,” beber salah satu pengunjung yang sempat diwawancai.
Anehnya, ada juga beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Dumai yang tidak ikut mengisi stand stand Dumai Expo pada tahun ini. Infonya, mahalnya harga stand Dumai Expo, menjadi alasan banyak yang tidak ikut andil dalam pergelaran pameran yang biasa diadakan setiap tahunnya.
Saat dikonfirmasi kembali Minggu (01/09), Fika Wulandari belum dapat dimintai keterangan. Banyak keluhan dari berbagai pihak yang terjadi pada Dumai Expo 2019 ini, menjadi pukulan telak kepada pihak pemerintah Kota Dumai, yang dalam hal ini selaku penunjuk pelaksana perhelatan akbar tersebut.
Salah satu pedagang, yang sempat diwawancai sempat mengeluhakan perhelatan akbar tersebut. Pemindahan lokasi Stand Bazar kepada pedagang dari Jalan Sudirman ke Jalan H.R Subrantas menjadi polemik kepada para pedagang.
“Siapa yang menanggung kerugian kami, jika penjualan tidak berimbang dengan besarnya harga stand yang kami keluarkan,”ungkap salah satu pedangan yang enggan disebutkan namanya.
Pedagang tersebut juga menambahkan, pihak penyelenggara jangan mau uangnya saja, tolong juga pikirkan bagaimana pengunjung nyaman sehingga akan berimbas kepada para pedagang.
“Inilah yang pertama kali sejarah Dumai Expo diadakan Pemko Dumai yang paling terburuk dari Dumai Expo pada tahun tahun sebelumnya,” ungkapnya dengan kesal.
Penulis : Djasdi Amier
Editor    : Redaksi




TerPopuler