Pemasangan Pipa Minyak Blok Rokan,4 Kecamatan dan 4 Kelurahan Di Dumai Dilalui -->

News

Pemasangan Pipa Minyak Blok Rokan,4 Kecamatan dan 4 Kelurahan Di Dumai Dilalui

Selasa, 28 Juli 2020, 10:02 PM

DUMAI, ONLINERIAU - Walikota Dumai H. Zulkifli AS memimpin Rapat Koordinasi Pemasangan Pipa Minyak Pertamina di Gedung Media Center, Jalan Putri Tujuh. Senin (27/07).

Rapat koordinasi ini mempertemukan Pemerintah Kota Dumai dengan pihak pelaksana yakni PT. Pertamina Gas (Pertagas) dan Konsorsium PGAS Solution dan PDC (KPP).

Pipa yang akan dibangun ini merupakan salah satu fasilitas vital di Blok Rokan yakni pipa yang digunakan untuk mengalirkan minyak hasil produksi Blok Rokan.

Khusus di Kota Dumai, ada 4 kecamatan dan 4 kelurahan yang akan dilalui oleh proyek pipa ini yaitu Kecamatan Sungai Sembilan-Kelurahan Bangsal Aceh, Kecamatan Dumai Selatan-Kelurahan Mekar Sari, Kecamatan Dumai Timur-Kelurahan Bukit Batrem dan Kecamatan Bukit Kapur-Kelurahan Bagan Besar.

Walikota Dumai mengatakan bahwa kegiatan ini adalah langkah awal untuk mensinergikan stakeholder terkait dengan pihak pelaksana agar proyek pemasangan pipa bisa berjalan lancar sebagaimana mestinya.

"Tentu juga harus disosialisasikan kepada masyarakat, agar masyarakat tahu informasi proyek pemasangan pipa minyak tersebut," katanya.

Pemerintah Kota Dumai akan terus berkoordinasi dengan pihak Pertamina Gas agar proyek pemasangan pipa minyak wilayah kerja rokan ini terlaksana dengan baik dan lancar.

Turut hadir Kepala OPD terkait, Camat dan Lurah se-Kota Dumai.

Sumber: Diskominfo Dumai




TerPopuler